Kenapa Harus Bantu Sedekah Daging Qurban untuk Yatim dan Dhuafa?
Idul Adha adalah momen yang paling dinanti oleh umat Muslim.
Hari ketika daging qurban dibagi, keluarga berkumpul, dan semua menikmati berkah bersama.
Tapi, tidak semua bisa merasakannya.
Banyak anak yatim dan keluarga dhuafa…
yang setiap hari makan pun susah, apalagi menikmati daging.
Kadang setahun sekali pun belum tentu mereka bisa mencicipi daging qurban.
Di sinilah kita bisa hadir, membawa kebahagiaan yang selama ini hanya jadi mimpi bagi mereka.
Apa Keutamaan & Manfaat Sedekah Daging?
Dalil dari Al-Qur’an
“Maka dirikanlah salat karena Tuhanmu dan berqurbanlah.”
— (QS. Al-Kautsar: 2)
“Daging-daging qurban dan darahnya itu sekali-kali tidak akan sampai kepada Allah, tetapi yang sampai kepada-Nya adalah ketakwaan kamu...”
— (QS. Al-Hajj: 37)
Hadis Rasulullah ﷺ
“Tidak ada amalan anak Adam pada hari Nahr (Idul Adha) yang lebih dicintai oleh Allah selain menyembelih qurban...”
— (HR. Tirmidzi)
“Barang siapa memberi makan orang yang lapar, maka Allah akan memberinya makanan dari buah-buahan surga.”
— (HR. Tirmidzi)
Karena Bahagia Itu Menular
Bayangkan senyum anak yatim ketika pertama kali makan daging qurban.
Bayangkan orang tua yang memeluk anaknya dengan rasa haru karena tahun ini mereka tidak hanya bisa makan nasi dan garam, tapi juga daging—berkat kamu.
Bersedekah qurban tak harus mahal.
Kamu bisa ikut patungan, bantu logistik, atau titip qurban melalui lembaga tepercaya.
Kuylah, Jadi Penyampai Bahagia!
Program: Sedekah Daging Qurban untuk Yatim dan Dhuafa
Berbagi daging, berbagi senyum, berbagi keberkahan
Target: Yatim, janda miskin, keluarga dhuafa di seluruh jaringan Sahabat Yatim Indonesia
Klik link donasi sekarang, dan jadilah alasan mereka bahagia tahun ini.
Belum ada Fundraiser
Menanti doa-doa orang baik